Sherina Munaf Gugat Cerai Suami Karena Lavender marriage

Sherina Munaf Gugat Cerai Suami – Penyanyi dan aktris Sherina Munaf dikabarkan menggugat cerai suaminya Baskara Mahendra, setelah 4 tahun menikah.

Gugatan cerai keduanya telah terdaftar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 16 Januari 2025 dan menjadi sorotan publik.

Gugatan cerai tersebut masuk tanggal 16 Januari 2205 dengan nomor 325/Pdt.G/2025, dan sidang perdana di jadwalkan digelar pada Kamis, 30 Januari 2025 mendatang.

Tidak sedikit warganet yang menduga penyebab perceraian Sherina Munaf dan Baskara adalah lavender marriage. Lalu, apa itu lavender marriage?

Baca Juga : Koin Jagat

Kabar perceraian tersebut memicu spekulasi pasangan yang menikah pada November 2020 ini terlibat dalam lavender marriage.

Istilah ini mencuat seiring dengan rumor yang mengaitkan pasangan selebriti tersebut dengan pernikahan yang di dasari alasan di luar cinta, seperti untuk menutupi orientasi seksual.

Apa itu Lavender Marriage? Lavender marriage adalah istilah yang di gunakan untuk menggambarkan pernikahan antara seorang pria dan wanita, di mana salah satu atau keduanya memiliki orientasi seksual non-heteroseksual.

Pernikahan semacam ini seringkali di lakukan untuk alasan sosial, karir, atau untuk menyembunyikan orientasi seksual yang sebenarnya.

Sejarah Lavender Marriage

Mahendra Konsep lavender marriage telah ada sejak lama, terutama di era Hollywood klasik. Banyak selebriti pada masa itu memilih untuk menikah dengan lawan jenis. Meskipun, mereka memiliki orientasi seksual yang berbeda, demi menjaga citra publik dan menghindari stigma sosial.